Bersama Membangun Generasi Bangsa. Berisi tentang tips dan trik peran orang tua dan perkembangan anak

Friday 3 April 2015

6 Strategi Memotivasi Anak

6 Strategi Memotivasi Anak

Memotivasi anak bukan perkara mudah. Jika salah dalam prosesnya justru akan menjadi paksaan sehingga anak malah tak bersemangat. Oleh karena itu, dalam memotivasi anak diperlukan strategi agar anak tidak merasa terpaksa namun memang benar-benar ingin melakukannya dari hati nurani sendiri. Berikut ini beberapa strategi yang dapat dilakukan untuk memotivasi anak agar berprestasi dan meraih impiannya. 

1. Hindari selalu memberi imbalan
Selalu memberi imbalan pada anak malah dapat berdampak buruk pada perkembangannya. Anak-anak menjadi tergantung pada imbalan tersebut. dampaknya, anak tak mau melakukan apapun tanpa adanya imbalan. Oleh karena itu, hindari untuk selalu memberi imbalan. Berikan pengertian pentingnya rasa puas dan bahagia ketika melakukan sesuatu kebaikan. Sehingga anak mendapatkan manfaat dari melakukan yang baik. 

2. Berdiskusi empat mata
Ajaklah anak untuk berdiskusi empat mata. Bangun motivasi dari dalam dirinya. Ketahui apa yang ia inginkan dan bangunlah motivasi untuk mencapainya. Berdiskusi empat mata akan membangun komunikasi positif dari hati ke hati. Sehingga anak-anak tak segan lagi ketika ingin bertanya atau meminta saran dari kita. Mereka akan lebih antusias melakukan aktivitas karena tahu apa yang mereka inginkan. 

3. Jangan menuntut kesempurnaan
Kesempurnaan dapat menutup kesempatan anak untuk belajar. Mereka akan lebih cepat puas meskipun bukan hasil jerih payahnya. Anak melakukan kesalahan itu biasa dan dari situlah anak belajar.  Pembelajaran yang akan diingat hingga masa depannya. Kesalahan yang membuatnya lebih kuat ketika terjatuh. Oleh karena itu, hargai dan beri apresiasi apapun hasilnya, karena proses yang baik akan membawa menuju impiannya.

4. Dorong anak untuk terus mencoba
Ketika anak berhasil melakukan sesuatu maka berikan apresiasi positif dan tantangan baru. Sehingga anak tak cepat puas atas apa yang dilakukan. Akan tetapi ia semakin tertantang untuk belajar lagi. Begitu pula ketika anak gagal melakukan sesuatu. Berikan dorongan yang kuat agar ia mencoba lagi tanpa ada rasa menyerah. Ia akan terus mengembangkan dirinya selama proses usaha tersebut. 

5. Tunjukkan penghargaan dan apresiasi
Setiap usaha yang dilakukan anak sebaiknya perhatikanlah dengan baik. Jangan lupa memberikan penghargaan dan apresiasi sehingga anak merasa diperhatikan dan mendapat kepedulian dari orang yang disayanginya. Hal ini akan memberinya motivasi untuk terus melakukan sesuatu yang lebih baik dan berkarya lebih banyak lagi. 

6. Beri contoh yang baik
Anak membutuhkan contoh yang baik atau teladan yang bisa menjadi inspirasi untuknya. Oleh karena itu, berikan ia contoh yang baik. Misalnya, jika Anda ingin anak suka membaca buku maka setidaknya Anda juga melakukannya. Jika Anda ingin anak bersabar, maka katakanlah dengan baik dan sabar pula. Hal-hal kecil seperti ini akan membuatnya memiliki motivasi lebih untuk melakukan yang terbaik. 

Memotivasi anak sejak dini akan membuatnya bersemangat melakukan banyak hal. Banyak hal menuju impiannya. Banyak hal yang harus dipersiapkan untuk mencapai prestasi dan kesuksesan di kemudian hari. Oleh karena itu, jadilah orang tua yang selalu dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi anak.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 6 Strategi Memotivasi Anak

0 comments:

Post a Comment